TUGlBSd5TSC9Tfr5TSM7TpG0Gi==

Pengusaha Muda Ini Hapus Stigma Sarjana Harus


Setiap orang memiliki masa kegagalan maka habiskanlah masa kegagalan itu disaat usia muda.
~ Dahlan Iskan ~

Paradigma Sarjana yang harus kerja atau lebih tepatnya menjadi karyawan secara perlahan mulai tergerus. Hal ini dibuktikan dengan lahirnya para pengusaha muda yang berlatarbelakang sarjana. Ikhya Rosyadi adalah salah satu anak muda yang berani menggerus jargon bahwa sarjana harus menjadi karyawan.

Alumni Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Banten ini merupakan owner Raja Cetak, Owner Chicken Ayam-Ayaman. Kedua bisnisnya terpusat di Kota Serang, Propinsi Banten. Meski studinya berbeda 360 derajat dengan dunia bisnis yang sekarang ditekuni, tapi Sarjana Administrasi Negara ini sudah berani memulai untuk bisnis.


Berkantor di Cijawa, Warung Pojok, Kota Serang, Ikhya mengendalikan bisnis percetakannya tersebut. Di sebuah ruko dua lantai Alumni Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KA KAMMI) ini merintis bisnisnya tersebut.

Setelah bisnis percetakannya dirasa stabil, Ikhya pun mengembangkan sayap bisnisnya ke dunia kuliner. Ia merintis usaha makanan cepat saji chicken dengan brand Ayam-Ayaman.

"Sebelumnya sih kita main di kampus-kampus, sekarang Alhamdulillah bisa buka outlet di kawasan Jalan Fatah Hasan, Cijawa," kata Ikhya kepada BantenPerspektif.Com, belum lama ini.

Outlet Ayam-Ayamannya tersebut berada satu atap dengan Banten House, sebuah tempat yang juga dirintis anak-anak muda Banten. Dalam manajemennya, Ikhya tetap melibatkan istri dengan pembagian tugas.

"Saya yang bagian marketing dan ekspansi, istri yang bagian ngurus urusan masak memasak," kata Ikhya. Sebagai pemain baru di dunia makanan cepat saji, tentu Ikhya harus banyak berguru untuk mengembangkan usahanya tersebut.

Ia pun aktif diberbagai komunitas bisnis dan salah satunya adalah GenPro, sebuah komunitas bisnis yang memiliki jaringan nasional dengan berbagai sektor usaha. Tak hanya GenPro, Ikhya juga aktif diberbagai komunitas.




Type above and press Enter to search.